Pada saat Laptop dihidupkan lampu indicator power nyala, tetapi pada layar LCD tidak ada respon / tampilan sama sekali, hal ini disebabkan oleh banyak kemungkinan.
- Coba amati apakah lampu
indicator hdd nyala berkedip-kedip (Apakah seperti pada saat laptop normal?)
kalau ya! Berarti masalah pada bagian LCD modul Inverter, LCD panel, kabel flexible LCD/FPC Cable,
Lampu back light/neon)
- Kalau lampu indicator hdd
dan lainnya tidak nyala berarti masalah ada pada bagian Main Unit (Memory, Processor, bagian
VGA, dan Mainboard
- Berikut Flowchart urutan
mendiagnosis bagian Main Unit
Dari langkah-langkah di atas, mungkin
teman-teman sudah sangat jelas!
1.Periksa memory, karena suhu dalam laptop panas maka bisa
menyebabkan memory bermasalah, cabut memory bersihkan pinnya, kemudian pasang
lagi kalau masih tidak mau coba dengan memory yang bagus atau ganti, Sekarang
memory OK tapi tetap tidak ada Tampilan
2.Cek Processor, lepaskan processor, bersihkan, pasang lagi dan
tambahkan pasta (bukan pasta gigi) pada pendingin processor, masih tidak ada
respon coba dengan yang bagus (ganti) “pada
saat anda mencoba/mengganti dengan processor lain sebaiknya memiliki
spesifikasi yang sama misalnya P4 1,8 Ghz usahakan penggantinya juga sama”
karena ada beberapa laptop yang tidak bisa dirubah setting processornya
(di overclock)”. Kalau processor bagus tapi
tidak ada tampilan, periksa bagian VGA. Ini agak sulit dilakukan karena semua
laptop VGAnya onboard (anda bisa melakukan beberapa
tindakan kecil misalnya membersihkan bagian chips VGA dari debu), selain itu anda memeriksa bagian kabelnya saja.
Kalau kabel baik tapi masih tidak ada tampilan,
3.Periksa bagian DC Board, mungkin anda bingung yang mana bagian DC board?,
pada Laptop Acer DC board tergabung jadi satu dengan Mainboard, kalau merk
AXIOO terpisah yaitu Bagian DC board dan Mainboard. Lepas DC board amati apakah
ada kelainan seperti bekas terbakar atau ada yang konslet, kalau ada silahkan ganti
atau coba dengan DC board lain yang masih bagus. Kalau masih tidak ada tampilan
Cek bagian Mainboard, amati apakah ada IC yang terbakar atau
konslet, cabut mainboard bersihkan debu yang menempel, semprot dengan Contact
Cleaner, keringkan kemudian pasang lagi, kalau masih tidak mau juga ganti Mainboardnya.
Apabila ternyata setelah diganti mainboard tapi masih tidak ada tampilan, diagnose
dilanjutkan di bagian LCD Modul. Karena apabila prosedur di atas
sudah dilaksanakan dengan benar maka laptop akan hidup normal, Sistem Operasi
berjalan normal, walaupun tidak ada tampilan di LCD.
Berikut Flowchart urutan
mendiagnosis kerusakan pada bagian LCD Modul Pemeriksaan ini dilakukan apabila pada main unit
sudah di pastikan bagus semua. Artinya laptop loading secara
normal tapi pada LCD tetap tidak ada tampilan, output VGA dicoba
menggunakan External Monitor/ LCD Projector ada tampilan/kondisi normal
Langkah pertama
bongkar bagian LCD kemudian periksa kabel LCD dan kabel Inverter,
biasanya longggar saja atau ada beberapa kabel yang putus karena sering dibuka
tutup, kalau ragu ganti. Kabel OK, tapi laptop belum ada tampilan cek
bagian Inverternya, ini agak sulit karena anda harus mengukur output
tegangan dari inverter ke backlamp (neon) biasanya tegangannya adalah AC
94 volt (bukan DC), untuk lebih mudahnya anda mencobanya pada laptop
lain yang mempunyai merk dan ukuran LCD yang sama, misalnya inverter
untuk 14” harus kita coba dengan LCD 14” juga, begitu pula apabila kita
ingin mengganti inverternya sebaiknya dengan spesifikasi yang sama. kalau
inverternya rusak biasanya laptop masih ada tampilan tapi agak gelap/samar, ambil
lampu sorot kemudian arahkan ke LCD maka akan terlihat tampilannya. Kalau
Iverter bagus sekarang cek bagian Backlight lamp (lampu neon) yang berfungsi
untuk menerangi LCD (brigtness & contras). Kalau lampu bagus cek LCD
panel (LCDnya), coba dengan LCD bagus, kalau OK berarti LCD Rusak
(ganti).
blognya keren :) (h)
BalasHapus